Skip to main content

Posts

Showing posts from June, 2013

Laporan Laparotomy Kucing "Belle de La Cruize"

LAPORAN PRAKTIKUM ILMU BEDAH UMUM VETERINER LAPAROTOMI oleh : Habyb Palyoga 105130101111089 Adinda Darayani A. 105130101111090 Istiana Hidayati 105130101111091 Ulfa Septiana 105130101111093 Yusrina Suhartiningsih 105130101111094 PENDIDIKAN KEDOKTERAN HEWAN PROGRAM KEDOKTERAN HEWAN UNIVERSITAS BRAWIJAYA MALANG 2013 BAB I PENDAHULUAN Judul Praktikum Laparotomi pada Kucing Tujuan Praktikum Untuk menemukan letak anatomis atau orientasi  dari organ-organ viscera yang ada di dalam rongga abdomen secara langsung dan sekaligus dapat digunakan untuk menegakkan diagnosa serta mengasah kemampuan mahasiswa dalam melaksanakan bedah laparotomi. Tinjauan Pustaka Laparotomi berasal dari dua kata terpisah, yaitu laparo dan tomi. Laparo sendiri berati perut atau abdomen sedangkan tomi berarti penyayatan. Sehingga laparotomi dapat didefenisikan sebagai penyayatan pada dinding abdomen atau peritoneal. Istilah lain untuk laparotomi adalah