Skip to main content

Posts

Showing posts from April, 2017

Ringworm pada Hewan Kesayangan

Dokter-hewan.net - Ringworm merupakan salah satu penyakit kulit yang paling sering ditemukan pada kucing, anjing bahkan manusia. Berdasarkan namanya, banyak yang mengira bahwa ringworm disebabkan oleh cacing (worm) padahal penamaan penyakit ini dikarenakan luka ataupun lesi yang disebabkan oleh jamur (dermatophyta) menyerupai cincin merah. Hal inilah yang menjadi dasar dari penamaan penyakit ini.  Ringworm termasuk ke dalam penyakit zoonosis, artinya ringworm dapat menular dari hewan ke manusia maupun sebaliknya, yaitu dari manusia ke hewan.  Apa gejala ringworm?  Sesuai dengan namanya, gejala yang umum muncul saat kucing atau anjing anda memiliki ringworm adalah rambut hewan akan botak dan memiliki lesi-lesi berwarna merah. Dan jika memiliki hewan yang banyak, biasanya akan menular ke hewan lainnya bahkan anda yang memelihara. Ciri-ciri pada manusia yaitu lesi cincin merah pada pinggirannya, dan sangat gatal saat digaruk.  Bagaimana Ringworm menular?  Ringwom

Seminar & Workshop : The Key to The Sociobiology of Mammals is Milk

Kelompok Minat Profesi Veteriner Ternak Besar Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga proudly present NATIONAL VETERINARY DISCUSSION to CELEBRATE WORLD MILK DAY With Grandtheme : "The Key To The Sociobiology Of Mammals Is Milk" Yuk ikuti Seminar Nasional World Milk Day kali ini, yang diselenggarakan pada: Hari : Sabtu - Minggu Tanggal : 20 - 21 Mei 2017 Pukul : 07.30 WIB - selesai Tempat : - Seminar : Rumah Sakit Khusus Infeksius lt.7 Kampus C Universitas Airlangga - Workshop : Laboratorium Patologi Klinik lt.3 FKH UNAIR Fasilitas : -Seminar kit -Coffee break -Sertifikat -Lunch HTM : Umum Seminar + Workshop 160K Umum Seminar 120K Mahasiswa Seminar + Workshop 150K Mahasiswa Seminar 110K (Kuota terbatas) Pendaftaran : 24 April - 14 Mei 2017 Kirim format pendaftaran : Daftar_nama_lembaga/universitas_peserta *setelah melakukan pendaftaran dan melalukan pembayaran, wajib mengirim bukti pembayaran ke CP di bawah ini CP: Aji 08523060807

Apa yang harus dilakukan saat kucing baru lahir?

Dokter-hewan.net - Kitten yang baru lahir sangat rumit merawatnya, apalagi jika indukan baru melahirkan pertama kali, dan tidak memiliki naluri untuk menjaga anak-anaknya. Sehingga pemilik akan pusing dan harus memutar otak untuk mengakalinya. Misalnya dengan mendekatkan bibir anak ke puting susu induk, memotong rambut disekitar puting dan lain sebagainya. Namun, bagaimana tindakan ideal jika anak kucing baru lahir ?  Anak kucing, atau kitten yang baru lahir di kategorikan usia neonatal atau usia nol sampai dan usia 2 minggu (14 hari). Pada usia ini, normalnya anak kucing hanya meminum susu untuk mencukupi kebutuhannya, sehingga tidak perlu diberikan makanan lain sampai usia 14 hari. Kemudian interaksi dengan manusia harus dihindari (tidak ada interaksi jika tidak sangat dibutuhkan), dan semua tindakan hanya dilakukan oleh induknya. Kemudian mata akan membuka, serta belajar berjalan usia 14 hari. Namun pada kondisi ini anak kucing akan sangat rentan, karena mereka tidak bisa me

Newcastle Disease

Dokter-hewan.net - Newcastle disease (ND) merupakan salah satu penyakit infeksius yang penting di dalam industri perunggasan. Kerugian ekonomi yang dialami oleh penyakit ini sangat besar. Penyakit ini dikategorikan sebagai infeksi saluran pernafasan atas yang dapat menyebabkan trakeitis dan enteritis hemoragika. kematian yang disebabkan oleh strain highly pathogenic (velogenic) dapat mencapai 90% yang disertai dengan menurunnya produktifitas dari ternak yang terinfeksi. Penyebab Virus Newcastle disease merupakan Avian Paramyxovirus-1. Pada dasaranya seluruh isolate ND berasal dari satu serotipe, namun dapat dibedakan berdasarkan tingkat virulensinya.klasivikasi virulensi antara lain lentogenic, mesogenik, dan velogenik. Berdasarkan gejala klinis ND dibedakan menjadi : 1.       Bentuk Doyle 2.       Bentuk Beach 3.       Bentuk Beaudette 4.       Bentuk Hitchner 5.       Bentuk Enteric-Asimptomatis Pencegahan dan pengendalian Tidak ada terapi spesifik terhadap infeksi Newc

Apa yang harus dilakukan saat dicakar atau digigit Kucing?

Dokter-hewan.net - Cakaran kucing dapat menimbulkan bahaya lain, sebagaimana yang kita ulas pada postingan sebelumnya tentang : Bahaya lain cakaran kucing . Namun jika kondisi tersebut terpaksa terjadi atau menimpa anda, apa yang harus dilakukan?  Jika gigitan dan cakaran menyebabkan luka pada tangan atau kaki, segera bersihkan luka dengan air mengalir kemudian bersihkan dengan larutan pembersih yang ada di rumah, misalnya NaCl fisiologis, rivanol atau betadin. Kemudian di balut dengan kassa steril dan kebersihan luka harus dijaga sampai luka benar-benar sembuh.  Namun jika luka tidak berhenti, lakukan penekanan menggunakan kassa steril pada bagian luka untuk beberapa saat, dengan harapan luka dapat berhenti. Jika luka sudah berhenti, baru lakukan seperti halnya langkah pertama. Namun jika luka tidak kunjung berhenti, sebaiknya segera dibawa ke puskemas, klinik atau rumah sakit terdekat, dengan catatan selama perjalanan, luka harus terus ditekan agar pendarahan bisa di min

Bahaya Lain Cakaran Kucing

Dokter-hewan.net – Cakaran atau gigitan kucing merupakan hal yang biasa dan lumrah di alami oleh pecinta kucing, dokter hewan, pekerja grooming atau penitipan hewan kucing. Namun tahukah anda? Bahwa cakaran atau gigitan kucing dapat menimbulkan bahaya lain? Berikut adalah penjelasannya. Bartonellosis merupakan infeksi bakteri yang disebabkan oleh bakteri gram negatif, yaitu bakteri Bartonella henselae. Bakteri ini lebih sering dikenal sebagai penyebab Cat Scratch Disease (CSD) atau scratch fever. Penyakit ini termasuk penyakit zoonosis, artinya penyakit ini dapat di transmisikan antara hewan dan manusia. Pada kucing, penyakit ini melewati kontak dengan pinjal. Bakteri tersebut dikeluarkan dari pinjal melalui feses (hasil pencernaan pinjal), artinya bakteri ini sangat umum ditemui di kulit dan bulu kucing yang memiliki pinjal. Kemudian, kucing akan melakukan grooming (membersihkan diri sendiri), feses pinjal termakan dan secara tidak langsung akan terinfeksi bakteri strain Ba

Kenapa Anjing Menjilati Pemiliknya?

Ilustrasi ( Sumber ) Dokter-hewan.net - Anjing merupakan hewan kesayangan yang sangat setia kepada pemiliknya. Seringkali, anjing menjilati pemiliknya tanpa ada alasan yang jelas, namun pemilik anjing selalu mengartikannya sebagai tanda sayang dan kesetiaan dari seekor anjing. Namun, sebuah studi dari Canidae, sebuah perusahaan makanan hewan menyatakan sebagai berikut :  Alasan kenapa anjing menjilati pemiliknya :  Untuk menunjukkan respect Anjing menjilati pemiliknya bisa diartikan bahwa anjing menunjukkan respeknya kepada kita sebagai pemiliknya, dengan menjilati kita, mereka memberitahukan kita bahwa mereka mengerti bahwa kita (pemilik) adalah pemimpin mereka.  Untuk meminta perhatian Selain menunjukkan respect, anjing akan menjilati pemiliknya untuk mencari perhatian atau diperhatikan. Ketika anjing menjilati pemiliknya, pada umumnya pemilik akan memberikan balasan seperti menggaruk kepala anjing, mencium anjing bahkan sampai menggendong. Teknik jilatan seringk

Hamster Wet Tail

Dokter-hewan.net – Hamster adalah binatang kecil yang termasuk dalam ordo Rodentia atau kelompok binatang pengerat seperti kelinci, marmut dan tikus.  Tidak semua jenis hamster mudah untuk dipelihara. Namun, jika Anda sudah memiliki keyakinan untuk memeliharanya di rumah, jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan kandang serta hamster itu sendiri, dan juga kesehatan hamster Anda tentunya. Jika Anda melewatkan hal di atas, maka tak bisa dipungkiri jika hamster Anda akan terkena beberapa penyakit, misal salah satunya adalah Hamster wet tail. Hamster wet tail atau hamster ekor basah merupakan salah satu penyakit infeksi yang disebabkan oleh bakteri yang dapat menyebabkan hamster terkena diare yang cukup parah. Ekor basah ini paling sering terlihat pada hamster usia 3 – 6 minggu. Penyakit ini menyebar ketika hamster mengalami kontak dengan makanan atau air yang terkontaminasi dengan kotoran yang membawa bakteri. Faktor – faktor yang dapat membuat hamster lebih rentan terhadap bakter